Selasa, 26 Agustus 2008

Ingat ! dan berfikir !

"Karena itu ingatlah kamu kepada-Ku, niscaya aku ingat pula kepada-Mu." (Al-Baqoroh :152)
satu rumusan yang tepat jikalau kita ingin selalu diingat oleh Rabb semesta alam. Kita jarang mengingat pun Allah tidak pernah dzolim kepada kita dengan mengurangi jatah oksigen untuk kita bernafas. Allahu akbar ! sungguh penyayangnya Ia...



Maka mungkin hal itulah yang kemudian setidaknya mendorong hati kita untuk selalu mengingat Allah, sebagai tanda syukur atas limpahan oksigen yang sudah kita hirup sejak dalam kandungan (wallahu'alam)
Itu saja baru oksigen yang kita ingat, sebagai salah satu kenikmatan dari sang Maha Penyayang. Bagaimana jikalau kita mencoba mengingat2 dan menghitung2 nikmat yg lain. Sungguh !!! tidak akan pernah sanggup.
Terlalu lalai diri ini, dan memang harus jujur mengakui, terlalu sombong hingga tidak ingin disulitkan dengan amanah2 yang sesungguhnya tanpa dicari pun setiap diri kita memiliki tanggung jawab memikul amanah2 itu.
Dengan apa kita akan membayar oksigen2 yg telah Allah gratiskan?! Jikalau seandainya diminta bayaranny di akhirat kelak...
Tidak lain...insyaAllah dengan tekad dan kesungguhan untuk menghadirkan kebaikan-kebaikan dan menghilangkan kemungkaran-kemungkaran...setidaknya sebagai tanda "tahu diri" di hadapan Allah SWT.
Sungguh memalukan...jika segala yg primer2 sdh Allah berikan secara gratis, tetapi tidak berterimakasih walau hanya dengan mengingat Allah dalam setiap detik waktu kita. Terlebih malah mengisinya dengan kelalaian2 yang merugikan diri sendiri. Nampak sekali kebodohan itu andai mau jujur memikirkannya.
"Shibghah Allah, dan siapakah yang lebih baik shibghahnya daripada Allah ?" (Al Baqoroh: 138."
Semoga diri ini selalu mau berfikir tentang segala sesuatu yang bisa mnyadarkan diri dari kelalaian, aamiin...

Read More......

Tidak ada komentar: